MAGETAN (BLOKJATIM.COM) – Tim Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Magetan kembali menunjukkan kesiapsiagaan dalam penanganan gangguan hewan liar. Pada Selasa (6/1/2026) dini hari, petugas berhasil mengevakuasi seekor ular piton jenis sanca kembang berukuran besar yang menyatroni kandang milik warga di Desa Belotan, Kecamatan Bendo.
Sesuai rilis resminya, Kepala Bidang (Kabid) Damkar Satpol PP dan Damkar Magetan, Ali Sukamto, mengonfirmasi bahwa tindakan evakuasi tersebut bermula dari laporan warga bernama Indra yang masuk melalui layanan telepon jam 00.52 WIB.
“Begitu menerima laporan adanya ular yang masuk ke area kandang, kami langsung menerjunkan personel Regu 4 untuk menuju lokasi. Fokus utama kami adalah memastikan keamanan pemilik rumah dan mencegah adanya kerugian materiil pada hewan ternak,” ujar Ali Sukamto.
Tim Penyelamatan Non-Kebakaran berangkat menggunakan satu unit mobil rescue. Meski jarak tempuh mencapai 12 kilometer, petugas hanya membutuhkan waktu 10 menit dan tiba di lokasi pada pukul 01.02 WIB.
Proses evakuasi di lapangan dilakukan oleh personel ahli, di antaranya Setyo dan Triya. Petugas menemukan ular tersebut sedang bersembunyi di area kandang dengan spesifikasi Jenis Sanca Kembang (Python). Panjang sekitar 3 meter, diameter kurang lebih 15 sentimeter berwarna coklat dengan corak hitam khas
“Petugas menggunakan stik ular dan peralatan pendukung lainnya untuk mengamankan predator tersebut. Meskipun berukuran cukup besar, alhamdulillah proses evakuasi berjalan lancar tanpa ada korban luka,” tambah Ali.
Pasca evakuasi, situasi di Desa Belotan dilaporkan telah kembali aman dan kondusif. Ali Sukamto senantiasa mengimbau warga Magetan agar tidak ragu menghubungi layanan Damkar jika menemukan hewan berbisa atau predator yang masuk ke pemukiman, terutama saat cuaca ekstrem yang sering membuat hewan liar keluar dari habitatnya.(*)

