Kamis, Januari 29, 2026

Buy now

spot_img

Peringatan HAB ke-80 Kemenag, MAN 3 Magetan Raih 5 Penghargaan Juara

MAGETAN (BLOKJATIM.COM) – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Magetan menggelar upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kemenag RI, Sabtu (3/1/2026). Momentum tahunan ini tidak hanya menjadi ajang refleksi pengabdian, tetapi juga etalase prestasi dan kreativitas lembaga pendidikan di bawah naungan Kemenag.

Suasana sakral upacara semakin berwarna dengan ditampilkannya berbagai pertunjukan seni oleh para guru madrasah. Salah satu yang menjadi pusat perhatian adalah Tari Jalak Lawu, tarian khas Magetan yang melambangkan kegagahan serta kearifan lokal masyarakat lereng Gunung Lawu.

Selain itu, alunan paduan suara dan penampilan vokal siswa turut menyemarakkan acara, membuktikan bahwa madrasah mampu menyeimbangkan nilai religius dengan pelestarian budaya.

Puncak acara ditandai dengan penyerahan penghargaan kepada sejumlah kepala madrasah, guru, dan siswa berprestasi. MAN 3 Magetan muncul sebagai salah satu lembaga yang paling menonjol dengan menyabet total 5 kategori juara.

Kepala MAN 3 Magetan, Basuki Prihatin,S.Pd., menyampaikan rasa syukur atas apresiasi yang diberikan oleh Kemenag Magetan terhadap dedikasi sekolahnya.

“Tahun ini, alhamdulillah MAN 3 mendapatkan Juara 1 Madrasah Inovatif jenjang MA dan Juara 2 Madrasah Inspiratif jenjang MA,” ujar Basuki.

Selain penghargaan tingkat institusi, individu dari MAN 3 Magetan juga mengukir prestasi gemilang dengan Juara 1 Karya Tulis Ilmiah tingkat Madrasah Aliyah yang diraih oleh salah satu guru dan juga juara 1 Pidato Bahasa Inggris yang diraih oleh siswa atas nama Ananda Hilma Adelia Qurrota’aini dan juara 3 pidato bahasa Inggris Putra atas nama Ali Yusuf Marshifa.

Secara keseluruhan, MAN 3 Magetan berhasil membawa pulang 5 piala dalam rangkaian kompetisi yang diadakan Kemenag Magetan. Basuki menegaskan bahwa penghargaan ini bukan sekadar seremoni, melainkan pemicu semangat bagi seluruh civitas akademika untuk terus berkembang.

“Alhamdulillah, penghargaan ini memacu motivasi kami ke depan. Kami akan bekerja lebih maksimal lagi. Ternyata kemampuan dan kreativitas anak diwadahi dengan baik oleh Kementerian Agama, sehingga siswa akan lebih termotivasi untuk belajar lebih sungguh-sungguh,” tutupnya.

Peringatan HAB ke-80 ini mempertegas peran Kemenag Magetan dalam membina generasi yang tidak hanya cerdas secara akademik dan spiritual, tetapi juga kompetitif dan mencintai akar budaya bangsa.(*)

Related Articles

- Advertisement -

Terbaru